JURNAL LUTIM – Pemerintah Kecamatan Burau, Kabupaten Luwu Timur, sukses menggelar acara jalan sehat dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia. Acara ini mendapat apresiasi tinggi dari anggota DPRD Luwu Timur, Sarkawi A. Hamid, yang menilai kegiatan tersebut bukan hanya meriah, tetapi juga mendorong masyarakat untuk menerapkan gaya hidup sehat.
“Kegiatan jalan sehat ini sangat positif, terutama karena dilakukan di pagi hari saat udara segar memberikan manfaat bagi kesehatan kita,” ujar Sarkawi. Ia juga menekankan bahwa kegiatan ini menjadi sarana yang tepat untuk merayakan kemerdekaan sambil menjaga kesehatan.
Acara yang penuh semangat ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan masyarakat. Mereka menempuh rute yang dimulai dari Desa Lauwo dan berakhir di lapangan Desa Burau. Tidak hanya masyarakat umum, jajaran pemerintah kecamatan, TNI, Polri, serta perwakilan perusahaan baik swasta maupun BUMN turut hadir memeriahkan kegiatan ini.
Salah satu momen yang paling dinantikan adalah pembagian door prize. Sarkawi, yang hadir sebagai tamu kehormatan, diberi kesempatan untuk mencabut kupon undian dan memberikan hadiah kepada para peserta yang beruntung. “Selain bisa berjalan santai dan menjaga kesehatan, hari ini kita juga berkesempatan mendapatkan hadiah door prize,” ucapnya sambil tersenyum saat membuka kupon undian.
Dalam sambutannya, Sarkawi juga mengingatkan pentingnya mengenang perjuangan para pahlawan yang telah merebut kemerdekaan dengan penuh pengorbanan. “Hari ini kita merayakan kemerdekaan yang dahulu diraih dengan pertumpahan darah oleh para pejuang. Sekarang kita menikmati hasil perjuangan itu dengan damai dan penuh kegembiraan,” katanya.
Legislator dari Partai Gerindra ini berharap agar kegiatan jalan sehat seperti ini dapat terus diadakan setiap tahun dengan lebih meriah lagi. Menurutnya, selain menjadi bagian dari perayaan HUT RI, kegiatan ini juga mempererat kebersamaan dan solidaritas di tengah masyarakat.
Dengan semangat kemerdekaan dan partisipasi yang antusias, jalan sehat ini bukan hanya menjadi perayaan biasa, tetapi juga momentum untuk mengingat betapa pentingnya menjaga kesehatan sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari. (*)
Komentar