Refleksi Akhir Tahun, Srikandi Demokrat Sulsel : Evaluasi Diri untuk Menatap 2022 Lebih Baik

LUWU-Anggota Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Fadriaty Asmaun menggelar dzikir bersama di kediaman orang tuanya, lingkungan Kombong, Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, Jumat (31/12/2021).

Dzikir tersebut dipimpin Ustad Misbahuddin. Kegiatan sebagai rangkaian Kunjungan Daerah Pemilihan (Kundapil) Legislator Demokrat itu.

Dalam sambutannya, Wanita yang akrab disapa kak Enceng mengatakan, jika kegiatan tersebut merupakan refleksi dalam menyambut tahun 2022.

Dirinya juga mengajak seluruh masyarakat, untuk mengevaluasi diri dan menatap tahun 2022 jauh lebih baik lagi.

“Saya mengajak seluruh masyarakat, keluarga hendaknya mengevaluasi diri, baik itu dalam pekerjaan ataupun dalam keluarga, agar tahun 2022 bisa jauh lebih baik lagi,” katanya.

Tidak hanya itu, dirinya juga mengharapkan doa dari seluruh masyarkat agar kedepannya tetap diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat.

“Saya berharap untuk di doakan dan diberi dukungan untuk tetap sehat dalam memperjuangkan amanah rakyat,” harapnya

Diketahui ,kunjungan daerah pemilihan Srikandi DPRD Sulsel tersebut di awali dengan mengunjungi SMN Negeri 14 Luwu di Desa Bone Lemo, Kecamatan Bajo Barat, pada hari rabu 29 Desember 2021 lalu.

kunjungan tersebut untuk melihat langsung pembangunan pagar yang dibangun dengan mengunakan APBD Prov.Sulsel Tahun Anggaran 2021.

(**)

Komentar