Haeril Al Fajri : Ayo Sukseskan Grand Launching Luwu Timur Inspiring

Metro2 views

JURNALSULSEL.COM, LUWU TIMUR—Ketua Panitia Peluncuran Luwu Timur Inspiring, Haeril Al Fajri, mengajak semua pihak untuk mensukseskan grand launching city branding Luwu Timur Inspiring yang akan dihelat pada 10 November 2021 mendatang di GOR Malili.

“Mari kita bersama-sama sukseskan Grand Launching Luwu Timur Inspiring, dengan menyaksikan kegiatan tersebut melalui siaran langsung di Youtube dan Facebook Dinas Komifo Lutim,” ajak Chaeril, Senin (08/11/2021) di Malili.

Grand Launching Luwu Timur Inspiring yang menargetkan 10 ribu penonton secara virtual ini akan menampilkan Sendratari yang berisi program prioritas Pemerintah Luwu Timur seperti Satu Milyar Satu Desa, Satu Kamar Satu Pasien, Beasiswa, dan termasuk pelibatan pihak swasta dalam pembangunan ruang terbuka hijau di Bumi Batara Guru.

“Bukan itu saja, masih ada agenda lainnya yang akan kita tampilkan, dan ada juga agenda yang akan menjadi surprise buat para undangan dan penonton di YouTube dan Facebook,” sebut Haeril Al Fajri.

Ketua Panitia Peluncuran Luwu Timur Inspiring, Haeril Al Fajri mengatakan, kegiatan itu nantinya akan mengedepankan protokol kesehatan. Peserta yang hadir langsung akan dibatasi, mengingat pandemi Covid-19.

“Pada kegiatan grand launching kami melakukan pembatasan. Sehingga undangan terbatas yakni hanya sebanyak 150 tamu undangan yang hadir. Karena saat ini kita masih ditengah pandemi,” kata Haeril Al Fajri.

Meski undangan terbatas, kata Haeril, masyarakat bisa menyaksikan kemeriahan peluncuran Luwu Timur Inspiring di rumah secara live streaming youtube diskominfolutim, yang disediakan Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Luwu Timur.

(ikp/hms)

Komentar