“Kita perlu melihat langsung apa yang menjadi kendala atau tantangan bagi upaya Pemkab Lutim terus mendorong peningkatan kualitas pelayanan rumah sakit bagi masyarakat Lutim,” ujar Andi Akbar.
Selain memantau pelayanan, kunjungan tersebut diakui, Heryanti sekaligus sebagai ajang silaturahmi pihak Pemkab Lutim bersama DPRD Lutim juga menjaring aspirasi baik dengan manajemen dan staf rumah sakit maupun masyarakat.
” Kita tahu ada banyak unsur pelayanan yang harus terus di benahi di rumah sakit sebagai bagian dari memastikan rakyat mendapatkan layanan terbaik kesehatan,” ucap Heryanti Harun
Unsur pelayanan rumah sakit yang dimaksud Heryanti yang menjadi perhatian unsur-unsur manajemen harapnya meliputi pelayanan medis, keperawatan pelayanan farmasi, laboratorium, radiologi, pelayanan gizi, rehabilitasi, pelayanan sosial: hingga pelayanan administrasi.
Selain menyempatkan bersilaturahim dengan staf dan menajemen rumah sakit, rombongan juga menyempatkan mendoakan pasien agar segera mendapatkan kesembuhan dan keluarga yang menemani diberi kesabaran.
Staf rumah sakit, pasien dan keluarga pasien merasa bahagia atas kunjungan wakil Bupati dan anggota DPRD Lutim Heryanti Harun tersebut.
(*)
Komentar